Aniaya Pelaku Perampokan Emas 900 Gram, 4 Polisi Polres Tapanuli Selatan Ditahan Propam

By ryan 09 Des 2022, 07:36:10 WIB Daerah


Keterangan Gambar : Aniaya Pelaku Perampokan Emas 900 Gram, 4 Polisi Polres Tapanuli Selatan Ditahan Propam

Berjayanews.com, empat personel Polres Tapanuli Selatan dinonaktifkan dari penugasan dan ditahan di tempat khusus (patsus).

Empat personel polisi itu diduga menganiaya salah satu tersangka kasus perampokan berinisial AD hingga tewas.

Kapolres Tapanuli Selatan AKBP Imam mengatakan keempat polisi itu berinsial Briptu RR, Briptu RA, Bripda A, dan Briptu B.

Baca Lainnya :

Dia menyebut penempatan di tempat khusus dilakukan untuk mempermudah pemeriksaan Propam.

"Mereka akan ditempatkan di tempat khusus guna proses pemeriksaan," katanya dikutip dari Antara, Jumat (9/12).

Imam mengatakan keempat anak buahnya itu terbukti melakukan pelanggaran Kode Etik Profesi Polri tentang etika kelembagaan.

"Mereka diduga kuat melakukan penganiayaan terhadap AD," ujar perwira menengah Polri itu.

Sebelumnya, personel Polres Tapanuli Selatan menangkap tersangka AD bersama rekannya SP dan IH pada Minggu (4/12), terkait kasus perampokan 900 gram emas dan uang tunai Rp10 juta milik korbannya.

Kemudian pada Senin (5/12), petugas ruang tahanan mendapati AD dalam kondisi lemas, diduga sudah dianiaya empat polisi.

Petugas lalu membawa AD ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan, namun nyawanya tidak tertolong. (sumber Jpnn)




Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Loading....