- Inovasi Pangan Berkelanjutan: Mahasiswa KKN Unila Kembangkan Tepung Mocaf di Desa Negeri Ratu
- Unila Gelar Audiensi dengan Australia Awards in Indonesia
- Polda Lampung Gencar Berantas Kejahatan Jalanan, Tim Tekab 308 Tak Beri Ruang bagi Kriminal
- Waspada! Modus Penjemputan Palsu, Polda Lampung Imbau Sekolah dan Kantor Lebih Berhati-hati
- Kemenkes Rekomendasi 19 Februari Peletakan Batu Pertama RS M.Thohir
- Respon Cepat Aduan Masyarakat, Polda Lampung Hadirkan Layanan Pengaduan 24 jam
- Polisi Ringkus Pelaku Pencurian Spesialis Barang Berharga di Lingkungan Sekolah
- GML Indonesia Ucapkan Selamat dan Sukses kepada Kadisdik Lampung yang Baru Dilantik
- Pj. Gubernur Lampung Samsudin Lantik 12 Pejabat Eselon II, Ini Nama-Namanya
- Kompak Curi Motor, Dua Sahabat di Bandar Lampung Ditangkap Polisi
Kuntadi Resmi Jadi Kejati Lampung, Publik Menanti Kasus Korupsi Kakap di Lampung Tuntas

Keterangan Gambar : Kuntadi Resmi Jadi Kejati Lampung, Publik Menanti Kasus Korupsi Kakap di Lampung Tuntas
BERJAYANEWS.COM,- Kuntadi resmi menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Lampung. Kuntadi dilantik langsung Jaksa Agung ST Burhanudin pada Kamis (29/8/2024).
Dalam acara ramah tamah di Adhyaksa Lounge Kantor Kejati Provinsi Lampung, Senin (2/9/2024), bersama Pemrov Lampung, Kuntadi menyatakan kesiapan berkolaborasi, berkoordinasi dan bekerjasama untuk kemajuan Provinsi Lampung.
Baca Lainnya :
- Kejati Lampung Ganti Lagi, Dua Kasus Korupsi Kakap di Lampung Tak Kunjung Selesai0
- Mubes Presidium Pemekaran Daerah Otonomi Baru Cukuh Bandakh Lima Sukses Digelar0
- Wakajati dan Asintel Lampung Berganti, Kasus Dana Hibah KONI dan Perjas DPRD Tanggamus Jangan Mandek0
- Gubernur Arinal dan Ibu Riana Hadiri Pengajian Akbar Pemprov Lampung di Tanggamus0
- Seorang Warga Talang Padang Tanggamus Gagal Jalan-jalan Bareng Pacar Gegara Pakai Motor Vespa Curian0
Ia mengatakan akan mendukung penuh tiap kebijakan Pemerintah Provinsi Lampung untuk kebaikan Lampung di masa mendatang.
“Kejaksaan siap 24 jam untuk mengamankan kebijakan-kebijakan, dalam rangka kepentingan pembangunan dan kepentingan penegakan hukum di Provinsi Lampung,” ujar Kajati Lampung.
Kuntadi juga memohon dukungan dan kerjasama dari seluruh stakeholder serta jajaran Forkopimda Provinsi Lampung dalam menjalankan tugas
Sementara Gubernur Lampung yang diwakili Sekdaprov Fahrizal Darminto dalam sambutan mengucapkan selamat datang kepada Kajati Lampung Kuntadi dan berharap, Kuntadi beserta keluarga dapat segera merasa nyaman berada di Lampung.
Pemerintah Provinsi Lampung selalu berkomitmen untuk menjalin kerja sama yang baik dengan seluruh aparat penegak hukum, termasuk Kejaksaan Tinggi. Kerjasama ini, kata Pj. Gubernur, sangat penting dalam rangka menciptakan pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel.
“Saya menyadari bahwa tanpa dukungan dari Kejaksaan Tinggi dan aparat penegak hukum lainnya, upaya kita dalam membangun dan menyejahterakan masyarakat Lampung tidak akan dapat berjalan dengan optimal,” kata Pj. Gubernur.
Banyak PR
Adanya kepemimpinan kejati baru membawa harapan baru bagi penegakan hukum di Provinsi Lampung yang selama ini dinilai oleh LSM AMAL masih tebang pilih.
Pasalnya menurut Ketua LSM AMAL Sunarwadi, masih ada dua PR besar yang hingga kini belum tuntas, yakni dugaan korupsi dana Hibah KONI Lampung dan Dugaan Korupsi Perjas DPRD Tanggamus.
"Selama ini kita lihat kejati dalam penegakan hukum masih tebang pilih, ibaratnya yang keci-keci bae yang digarap, kalau yang kakap biar bae digantung," kata Sunarwadi, Selasa (3/9/2024)
Untuk itu, Sunarwadi berharap kepemimpinan Kuntadi bisa membawa menuntaskan kasus-kasus korupsi kakap di Lampung. ***